12 Penyebab Kulit Kering Yang Harus Anda Hindari

KULIT kering banyak terjadi dalam masyarakat. Kondisi ini ditandai dengan rasa gatal, merah, kasar dan terkadang kulit mudah mengelupas. Anda perlu mengenali penyebab kulit kering biar bisa mengatasinya dengan cepat dan tepat.

Penyebab Kulit Kering

Berikut penyebab kulit kering atau xerosis yang sangat penting untuk Anda ketahui. Tujuannya biar Anda bisa menghindari penyebab kulit kering sehingga kulit tubuh selalu sehat.

Apa saja penyebab kulit kering?

Kulit kering bisa terjadi di bagian tubuh mana saja. Tetapi yang terbanyak terjadi pada tangan dan kaki.

Jika tidak diatasi, kulit kering bisa menyebabkan terjadinya infeksi bakteri, eksim dan kulit pecah-pecah. Terasa gatal, kulit bersisik, atau mengelupas.

1. Iritasi Kulit

Iritasi kulit bisa terjadi antara lain akibat terkena paparan debu dan polusi (udara kotor), menggunakan sabun mandi yang mengandung bahan antiseptik, pakai parfum yang menggunakan bahan alkohol, atau bahan kimia yang keras.

Efek dari semua itu, produksi minyak alami (sebum) dari tubuh menurun. Tentu saja, kondisi ini bisa membuat kulit tubuh Anda jadi kering atau kurang lembab.

penyebab kulit kering

penyebab kulit kering (foto.hot.liputan6.com)

2. Usia Lanjut

Berusia lanjut atau 40 tahun keatas juga bisa menjadi penyebab kulit kering. Ini terjadi karena produksi collagen (kolagen) dari dalam tubuh terus berkurang atau menyusut.

Demikian pula produk minyak alami dari tubuh atau sebum, juga berkurang akibat usia.

Untuk mengatasi menurunnya produksi collagen dalam tubuh, Anda bisa mengonsumsi collagen buatan.

Baca: Sunscreen Wardah Untuk Kulit Banyak Minyak 

3. Suka Menggosok Kulit Tubuh

Anda sering menggosok tubuh dengan spons atau scrub ketika mandi juga bisa membuat kulit tubuh kering. Apalagi nggosoknya cukup kuat.

Menggosok tubuh pakai handuk dengan keras juga sama saja. Bisa mengakibatkan kelembaban kulit berkurang.

Jadi, kurangi menggosok tubuh pakai spons atau scrub saat mandi. Menggosok tubuh pakai handuk juga harus Anda lakukan dengan perlahan dan lembut.

Baca: 5 Sunscreen Nivea Bisa Mengatasi Kulit Kering 

4. Sering Mandi Pakai Air Panas

Jika Anda suka mandi pakai air panas / hangat, hati-hati. Cara ini juga bisa menyebabkan kulit kering. Sama halnya dengan Anda berada dibawah terik matahari.

Kalau ingin mandi pakai air panas, ya jangan terlalu sering biar kulit tubuh tetap lembab.

Sering mandi dengan air panas / hangat bisa menurunkan produksi minyak alami dan merusak pelindung kulit.

5. Efek Samping Minum Obat

Minum obat tertentu juga dapat membuat kulit kering. Misalnya minum obat kolesterol, obat diuretik, obat retinoid atau obat kemoterapi.

6. Menderita Penyakit Tertentu

Ada juga beberapa penyakit yang membuat kulit tubuh Anda kering, bersisik, gatal, dsb. Misalnya menderita sakit eksim.

Kurang gizi, sakit diabetes, sakit ginjal, kelainan tiroid juga bisa membuat kulit kering.

7. Cuaca Dingin & Panas

Kulit kering juga bisa terjadi akibat cuaca dingin. Misalnya Anda bepergian keluar negeri saat di negeri itu musim dingin. Anda bisa terjadi kulit pecah atau reta-retak akibat udara kering.

Maka, Anda yang bepergian ke negeri yang dingin perlu berbekal krim untuk mencegah kulit pacah atau retak-retak seperti bibir pecah.

Tetapi, cuaca sangat panas juga bisa terjadinya kulit kering. Bahkan, bisa menyebabkan terjadi iritasi.

8. Mandi Terlalu Lama

Kulit tubuh Anda juga bisa menjadi kering akibat mandi terlalu lama. Kok bisa? Ya, mandi terlalu lama membuat air yang ada di permukaan tubuh justru menguap.

Oleh karena itu, jika mandi sebaiknya tidak lebih dari 10 menit.

9. Kurang Cairan

Anda yang kurang minum juga bisa menderita kulit kering. Sebaiknya Anda minum air putih 7 – 8 gelas sehari biar tidak menderita dehidrasi (kurang minum air putih) yang akhirnya kulit jadi kering.

Bahkan kurang minum air juga bisa menyebabkan gangguan kesehatan lainnya seperti susah buang air besar (BAB).

10. Keturunan

Bisa juga kulit kering akibat keturunan. Orang tua punya kulit kering, di antara anaknya ada yang juga memiliki kulit tubuh yang kering.

Cara mengatasi, ya pakai produk yang bisa membuat kulit tubuh Anda lembab. Anda bisa memilih sabun, sunscreen, krim, dsb yang cocok.

Baca: 10 Rekomendasi Sunscreen Terbaik Untuk Kulit Berminyak 

11. Sinar Matahari

Sering terpapar sinar matahari yang terik juga bisa membuat kulit tubuh Anda menjadi kering.

Maka, Anda perlu melindungi kulit tubuh biar tidak rusak terpapar sinar matahari. Misalnya menggunakan sunscreen Nivea.

Siapa Yang Paling Mudah Kulit Tubuhnya Kering?

  • Mereka yang beresiko terkena gangguan kesehatan kulit kering adalah:
  • Berusia 40 tahun keatas, terutama lansia (lanjut usia).
  • Bertempat tinggal di daerah dengan iklim dingin, panas, atau kelembabannya rendah.
  • Sering berenang di kolam renang yang mengandung klorin. Yakni obat untuk menjernihkan air dan membasmi bakteri di dalam air seperti air kolam renang umum.

Semoga artikel pengenai penyebab kulit kering ini bermanfaat untuk Anda semua.