PADA zaman sekarang, punya badan tinggi bukan hal yang sulit. Tidak seperti generasi terdahulu. Kini, banyak anak muda memiliki postur tubuh yang tinggi. Itu bisa tercapai dengan rajin mengonsumsi susu kalsium tinggi untuk meninggikan badan. Terutama saat usia 9 – 13 tahun.
Ya, mengonsumsi susu peninggi badan dengan kandungan kalsium yang tinggi memang sangat penting. Kalsium adalah mineral yang sangat diperlukan oleh tubuh. Kegunaan kalsium bisa memperkuat pertumbuhan tulang dan gigi.
Dengan minum susu kalsium tinggi dan berkualitas secara rutin akan membuat pertumbuhan badan Anda bisa berlangsung maksimal.
Dengan asupan susu peninggi badan yang mengandung energi, protein, kalsium, dan senyawa bioaktif IGF-1, maka pertumbuhan tulang akan berjalan dengan baik.
Baca – 10 Susu Formula Untuk Bayi Biar Badannya Gemuk
Hasilnya, badan akan tumbuh tinggi seperti yang terjadi pada kebanyakan anak dan remaja zaman sekarang.
Nah, pertanyaannya adalah susu kalsium apa yang bisa membuat badan bisa tumbuh tinggi? Bagaimana dengan harganya?
Contents
Waktu Efektif Meninggikan Badan Pada Masa Pertumbuhan Anak
susu kalsium tinggi (foto:gensopedia.com)
Menurut dr Allert Benedicto Ieuan Noya, masa yang efektif untuk menambah tinggi badan dengan cepat adalah pada masa pertumbuhan. Yakni pada masa remaja.
Untuk pria, masa efektif untuk meninggikan badan adalah pada usia 11 tahun dengan puncaknya pada usia 13 tahun.
Untuk wanita, masa meninggikan badan secara cepat adalah pada usia 9 – 10 tahun. Dan, puncakya terjadi pada usia 12 tahun.
Cara meninggikan badan bisa dicapai dengan mengonsumsi gizi seimbang, rajin melakukan olahraga, dan tidur yang cukup.
Tetapi jika Anda tidak ingin repot, maka Anda bisa mengonsumsi susu kalsium tinggi untuk meninggikan badan. Atau minum susu peninggi badan.
Banyak merk susu kalsium tinggi untuk remaja tersedia di toko online, pasar swalayan, mal, supermarket atau toko perlengkapan bayi.
Anda bisa memilih jenis susu peninggi badan untuk remaja sesuai dengan keinginan Anda, termasuk harganya. Sebelum membeli, pastikan susu kalsium tinggi yang Anda pilih sesuai dengan apa yang Anda inginkan.
Daftar 10 Susu Kalsium Tinggi Terbaik
Berikut susu kalsium tinggi yang sangat baik untuk meninggikan badan. Baca informasi lengkap mengenai kandungan tiap merk susu kalsium yang Anda beli, termasuk efek sampingnya.
1. Boneeto
Salah satu susu kalsium tinggi terbaik yang bisa Anda pilih adalah susu Boneeto. Susu ini cocok untuk anak usia di bawah 13 tahun. Mereka sedang aktif-aktifnya dalam beraktivitas.
Tampil dengan rasa cokelat, vanilla, cookies & cream dan honey. Susu peninggi badan ini tersedia dalam kemasan susu bubuk box, susu cair siap minum, susu bubuk sachet dan susu bubuk dalam kemasan polybag.
Kandungan vitaminnya cukup lengkap. Ada vitamin A, B, C, D, E, kalsium, fosfor, magnesium, zat besi dan A-Force.
Dengan berbagai kandungan itu, susu Boneeto peninggi badan bisa memenuhi kebutuhan anak usia SD yang banyak bergerak. Bisa pula membuat badannya tumbuh tinggi.
Dengan mengonsumsi susu anak ini, si kecil akan punya tulang yang kuat. Harga susu kalsium tinggi untuk anak ini adalah Rp 62.000 – Rp 70.000.
Baca – 11 Susu Formula Berkualitas Baik Mendekati ASI
2. HiLo School
Susu peninggi badan lainnya yang juga bagus untuk Anda pilih adalah Hilo School. Susu ini punya tagline “Tumbuh ke atas, nggak ke samping”.
Maksudnya, Hilo School merupakan susu terbaik untuk meninggikan badan. Bisa untuk anak, remaja dan dewasa atau orang tua.
Tetapi, susu pertumbuhan tubuh ini terutama ditujukan kepada anak usia dibawah 12 tahun.
Tersedia susu rasa coklat, vanila, madu, dan vanilla vegiberi plus ekstrak buah dan sayur.
Anda pun aman mengonsumsi susu ini setiap hari karena HiLo merupakan susu rendah lemak.
Harga susu kalsium tinggi ini adalah Rp 39.900 – Rp 103.000.
3. HiLo Teen
Berbeda dengan Hilo School, maka produksi susu Hilo Teen dengan tujuan pasar remaja usia 12 – 17 tahun. Produk susu Hilo peninggi badan ini mengandung mineral alami.
Pengolahan susu secara khusus dari susu sapi di pusatnya, Skandinavia, Eropa Utara.
Susu Hilo Teen tampil dalam 2 varian. Yaitu susu vanilla original dan susu cokelat creamy dan lezat. Anda bisa mengonsumsi susu peninggi badan ini setiap malam sebelum tidur.
Manfaat susu Hilo Teen bisa membuat para remaja punya tubuh tinggi. Selain itu juga rajin menjalani rutinitas sekolah tanpa ada risiko kegemukan.
Baca – 9 Susu Formula Yang Bagus Biar Anak Jadi Cerdas
Harga susu kalsium tinggi untuk remaja ini adalah Rp 71.000 – Rp 102.000
4.Tianshi Nutrient Super Calcium
Susu Tianshi ini juga mengandung kalsium yang tinggi. Dalam bentuk bubuk, konsumsi susu ini mampu memperkuat tulang dan gigi Anda sehingga pertumbuhan tubuh berjalan lancar.
Manfaat lain dari susu formula ini adalah mampu membuat tekanan darah normal. Mengurangi gejala penyakit jantung, sakit pinggang, rematik, dan penyakit syaraf.
Silakan minum dua sachet produk kalsium dalam sehari. Yakni, saat bangun tidur dan sekali tiap malam sebelum tidur. Harga susu peninggi badan ini adalah Rp 145.000 – Rp 230.000.
5. Susu Zee Platinum
Apakah susu Zee bisa menambah tinggi badan?
Ya, merk susu peninggi badan Zee Platinum juga sangat baik untuk anak usia 3 hingga 12 tahun. Usia muda memang masa yang tepat untuk membuat tubuhnya tumbuh tinggi.
Kandungan penting dalam susu ini adalah dNutriPro Complex dari Asam Amino Esensial (protein khusus).
Kandungan ini mampu membuat tubuh remaja tumbuh maksimal. Tentu saja, kandungan yang sangat penting dalam susu ini adalah kalsium tinggi.
Fungsi kalsium adalah mempercepat pertumbuhan badan anak agar semakin tinggi. Sedangkan kandungan kolin untuk kecerdasan otak.
Baca – Susu Formula Terbaik Untuk Bayi 6 – 12 Bulan
Hanya tersedia satu rasa dari susu ini. Yakni vanilla delight. Susu terasa lezat dan nikmat untuk disantap. Anda perlu mengonsumsi susu ni pada malam hari sehinggi nutrisi bekerja ketika anak tidur.
Harga susu kalsium tinggi ini adalah Rp 52.000 – Rp 56.000.
6. NutriGOAT
Nutrigoat merupakan susu kambing. Ini cocok untuk segala umur di atas 1 tahun. Ya, anak-anak, remaja, dewasa dan orang tua. Bahkan lansia. Yang hebat dari susu ini, kandungan proteinnya hampir sama dengan ASI.
Bahkan tidak hanya untuk anak – anak dan remaja. Orang tua juga sangat bagus mengonsumsi susu kambing untuk kesehatan.
Jadi, orang satu rumah bisa sama-sama mengonsumsi susu kambing ini.
Adapun manfaat dari susu kambing juga bisa membantu pertumbuhan badan anak, remaja dan orang dewasa. Tidak lain karena susu ini mengandung kalsium tinggi.
Manfaat lain dari susu ini adalah meningkatkan produksi ASI bagi ibu menyusui, merangsang pertumbuhan motorik anak, dan meningkatkan kecerdasan anak.
Harga susu penambah berat badan ini adalah Rp 40.000 – Rp 80.000
7. Ovaltine 3 in 1
Merk susu Ovaltine 3 in 1 juga bagus dikonsumsi oleh remaja. Selain mampu mempertahankan kepadatan tulang dan gigi, susu Ovaltine 3 in 1 ini bisa membantu jaringan tubuh dan pembentukan energi,
Kandungan nutrisinya antara lain H9, fosfor, dan zinc. Dengan demikian, konsumsi susu ini juga bisa menambah asupan sehat.
Susu ini juga diperkaya dengan 6 vitamin dan 4 mineral. Jadi, tidak hanya dapat meninggikan badan. Ovaltine 3 in 1 ini juga bisa kamu gunakan untuk asupan sehat setiap hari.
Harga susu kalsium tinggi ini adalah Rp 58.800 – Rp 70.000.
Baca – 11 Merk Susu Formula Untuk Bayi Penderita Diare
8. Frisian Flag Purefarm
Susu Frisian Flag ini juga bagus dikonsumsi orang serumah. Tidak hanya untuk anak atau remaja. Tetapi orang dewasa, orang tua, ayah ibu, juga bisa meminumnya.
Produk susu bubuk ini sangat praktis Anda minum kapan saja. Pagi hari atau malam menjelang tidur.
Sementara itu, susu Frisian Flag ini juga bagus Anda konsumsi untuk meningkatkan ketahanan tubuh biar selalu sehat.
Selain mengandung kalsium, pada susu ini juga terdapat kombinasi 12 vitamin dan 10 mineral. Jadilah sebagai makanan tambahan 4 sehat 5 sempurna.
Harga susu kalsium tinggi ini adalah Rp 53.000 – Rp 84.000.
9. Greenfield UHT High Calcium Low Fat
Susu Greenfield UHT High Calcium Low Fat ini aman untuk konsumsi jangka panjang. Sebab, susu peninggi badan ini rendah lemak.
Jadi, sangat aman untuk Anda minum. Anda tidak perlu khawatir munculnya efek samping. Minum susu ini tetap terasa segar dan nyaman.
Sementara itu, Anda yang sedang diet menurunkan berat badan juga tidak perlu ragu meminum susu ini. Sebab kandungan lemaknya rendah, yakni hanya 1,3 %.
Anda isa mengonsumsi susu ini pagi hari atau di sela-sela aktivitas Anda. Susu ini cocok untuk anak-anak, remaja dan orang dewasa.
Baca – 9 Susu Formula Terbaik Untuk Bayi Usia 1 3 Tahun
Harga susu penambah berat badan ini adalah Rp 19.500 isi 1 liter.
10. Entrasol Active
Susu peninggi badan Entrasol Active hadir dengan harga yang cukup murah. Anda hanya mengeluarkan Rp 20.000 bisa menikmati manfaat susu dari Kalbe Farma ini.
Ada rasa cokelat, vanilla latte, dan moccachino. Keistimewaan susu ini adalah mengandung Calcium Plus dengan Profit Formula.
Dengan formula ini, Anda yang berusia 19 tahun sampai 50 tahun bisa berharap punya tinggi badan ideal.
Meskipun pada usia dewasa ini pertumbuhan tulang telah berhenti, Entrasol Active tetap menyuplai kebutuhan kalsium untuk memelihara kepadatan tulang sehingga bisa terhindar dari osteoporosis.
Selain itu, konsumsi susu ini juga bisa memelihara organ tubuh tetap sehat, dan bebas dari penyakit degeneratif lainnya.
Disamping mengandung kalsium, susu ini juga kaya vitamin A, B1, B2, B6, B12, C, D3, pemanis sukralosa, dan mineral selenium.
Baca: 9 Susu Penambah Berat Badan Terbaik Untuk Anda
11. Prosteo Plus
Masih ingin cari susu penambah tinggi badan yang lain? Anda bisa memilih susu Prosteo Plus.
Sejatinya susu ini untuk mencegah tulang rapuh atau osteoporosis. Tetapi susu ini juga bisa Anda konsumsi untuk meninggikan badan.
Tidak lain karena susu ini mengandung kalsium yang tinggi. Salah satu manfaat konsumsi kalsium adalah membuat Anda bisa memiliki tinggi badan ideal.
Konsumsi kalsium juga bisa mencegah kerusakan gigi. Manfaat lain dari kalsium adalah menjaga sel agar tetap sehat dan mencegah pembekuan darah.
Harga susu ini tidak mahal karena produk dari perusahaan nasional. Anda bisa minum susu ini 2 gelas tiap hari. Biar lebih jos hasilnya, Anda perlu melakukan olahraga ringan rutin.
Harga susu Prosteo Plus ini adalah Rp 45.000.
Baca: 10 Susu Tinggi Kalsium Untuk Orang Dewasa
Semoga artikel tentang susu kalsium tinggi yang bisa meninggikan badan ini bermanfaat untuk Anda semua.