Susu Full Cream Untuk Menambah Berat Badan & Cara Memilih

82 / 100

SUSU full cream untuk menambah berat badan? Kata dr Nadia Nurotul Fuadah, manfaat susu full cream memang bisa Anda minum untuk menaikkan berat badan biar gemuk. Atau biar punya berat badan ideal

Tetapi jangan hanya minum susu full cream saja. Anda juga perlu mengonsumsi makanan minuman yang sehat dan berolahraga.

Dengan demikian, berat badan yang Anda dapatkan bukan hanya akibat konsumsi banyak lemak.

Selain minum susu full cream dan mengonsumsi makanan minuman sehat, Anda juga perlu melakukan hal-hal berikut:

  • Tidur yang cukup dan teratur (7 – 8 jam)
  • Hindari stres berlebihan
  • Jangan merokok
  • Hindari konsumsi obat sembarangan
  • Jalankan pola hidup sehat.

Ya, tidak sulit amat. Yang penting selalu semangat untuk hidup sehat. Baik sekarang atau di waktu mendatang.

susu full cream untuk menambah berat badan

Beda Kandungan Susu Full Cream Untuk Menambah Berat Badan dan Susu Biasa

Lantas, susu full cream untuk menambah berat badan apa saja yang terbaik? Bagaimana harga susu full cream dan cara meminumnya?

Susu full cream bisa membuat Anda gemuk atau berat badan naik. Sebab, susu itu mengandung kalori, protein dan lemak yang tinggi.

Ini penting bagi Anda yang badannya kurus.

Kalau badan Anda sekarang sudah gemuk, berat badan tinggi, ya jangan. Anda perlu minum susu yang rendah lemak (low fat), bukan susu full cream.

Susu yang bisa meningkatkan berat badan adalah susu yang tinggi kandungan kalorinya, proteinnya, karbohidrat dan lemaknya.

Jika susu biasa, kandungan kalorinya 80 – 140 per gelas susu. Sementara, susu penambah berat badan mengandung 600 kalori atau lebih.

Nah, jauh sekali kan perbedaannya?

Demikian pula kandungan proteinnya. Susu biasa per gelas mengandung protein 5 – 8. Susu penambah berat badan mengandung 60 gram.

Untuk karbohidrat, susu biasa pergelas mengandung 8 – 13 gram. Susu cream full mengandung 80 – 100 gram.

Susu biasa mengandung 5 – 8 gram lemak per gelas. Tetapi susu penambah berat badan, kandungan lemaknya 10 – 17 gram per gelas.

Itulah manfaat susu full cream. Anda bisa memperoleh manfaat itu dengan rajin minum susu full cream tiap hari dua kali.

10 Susu Full Cream Untuk Menambah Berat Badan

Nah, susu full cream apa saja yang terbaik untuk menambah berat badan Anda?

Anda sebaiknya memilih susu dengan ukuran di atas. Baik untuk kalori, protein, karbohidrat atau kandungan lemaknya.

Susu Full cream untuk menambah berat badan terbaik antara lain:

1. Susu Doncow Enriched Full Cream

Dari namanya bisa Anda pastikan bawa Dancow Fotigro Enriched ini adalah susu full cream (tinggi lemak) untuk menambah berat badan.

Susu Dancow ini bukan hanya untuk anak-anak. Tetapi juga bisa diminum oleh orang dewasa yang ingin menaikkan berat badannya.

Banyak orang dewasa atau anak-anak yang sukses menaikkan berat badannya dengan rutin minum susu Dancow Full Cream ini.

Kandungan kalori dan proteinnya cukup tinggi. Mampu membuat anak atau orang dewasa meningkatkan berat badannnya.

Badan tidak lagi kurus. Tetapi, padat berisi. Ingin coba?

Harga susu Dancow Enriched ini tidak mahal. Yaitu Rp 80.00-an untuk susu Dancow isi 800 gr.

susu appeton weight gain

2. Appeton Weight Gain Adult

Anda yang ingin menambah berat badan biar tampak gemuk juga bisa minum susu Appeton Weight Gain Adult. Sesuai dengan namanya, susu Appeton ini untuk orang dewasa.

Susu ini sudah cukup populer di kalangan masyarakat yang ingin menaikkan berat badannya. Anda tidak perlu ragu untuk meminumnya.

Appeton Weight Gain Adult mengandung whey protein. Banyak body builder yang mengonsumsi susu Appeton ini untuk menjaga performa tubuhnya.

Kandungan lain yang juga bisa memenuhi kebutuhan protein untuk menaikkan berat badan adalah L-Lysine. Anda bisa memilih rasa cokelat atau vanila.

Harga susu Appeton Weight Adult ini adalah Rp 350.000 untuk isi terendah, 400 gr. Lainnya harga Rp 600.000-an untuk isi 900 gr.

3. Ultimate Nutrition Prostar 100% Whey Protein

Susu Ultimate Nutrition Prostar ini juga mengandung protein tinggi. Selain mengandung whey protein untuk meningkatkan berat badan.

Susu full cream untuk menambah berat badan ini juga mampu meningkatkan massa otot dan membuat bentuk kamu jadi ideal.

Oleh karena itu, susu Ultimate ini sangat baik untuk Anda pilih. Dengan minum susu penggemuk badan ini secara teratur, Anda bisa melihat perubahan berat badan kamu dalam waktu cepat.

Ingin coba? Satu gelas susu Ultimate Nutrition ini mampu memberikan 83% kandungan protein.

Berapa harga susu penggemuk badan ini ? Ya, harga susu ini adalah Rp 300.000-an – Rp 1 jutaan.

nestle nutren optimum

4. Nestle Nutren Optimum

Cari susu full cream untuk menambah berat badan yang harganya agak murah? Ya, Anda bisa memilih Nestle Nutren Optimum.

Tetapi dengan rajin minum susu Nestle Nutren ini, Anda juga bisa memiliki tubuh impian.

Susu Nestle Nutren Optimum ini juga mengandung whey protein. Meskipun tidak begitu tinggi. Tetapi mampu membuat badan Anda tidak kurus lagi.

Selain itu Anda juga dapat tambahan gizi dan nutrisi lain, probiotik dan fiber untuk kesehatan pencernaan.

5. Susu Ensure

Kamu juga bisa memilih susu Ensure untuk menambah berat badan bagi orang dewasa. Susu ini juga dikenal sebagai susu Ensure untuk lansia (orang tua lanjut usia).

Ensure termasuk susu tinggi lemak. Bisa menambah berat badan dengan kandungan kalsium. Tentu saja, ini sangat bagus untuk tulang dan gigi Anda biar kuat. Tidak mudah keropos dan berlubang.

Kebutuhan gizi dan nutrisi harian Anda bisa terpenuhi dengan rajin minum susu Ensure ini. Tidak perlu banyak. Anda cukup minum 1 gelas susu ini perhari, berat badan Anda akan terus naik.

Berapa harga susu Ensure ini? Harganya Rp 225.000-an.

Baca: Pengalaman – Susu Pediasure Complete Membuat BB Anak Cepat Naik

Susu Penggemuk Badan Lainnya

Adapun 5 susu penggemuk badan lainnya yang juga bisa Anda pilih adalah:

1. Herbalife Nutritional Shake Mix. Harga Rp 250.000-an.
2. KIN Fresh Milk Full Cream. Harga Rp 39.500
3. Weight Gainer 1850 (Rp 1,1 jutaan)
4.L Men Gain Mass dari harga terendah Rp 70.000-an.
5. Susu Met-RX Xtreme Size Up. Harga terendah Rp 400.000-an.

Demikian informasi mengenai 10 Susu Full Cream Untuk Menambah Berat Badan. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda semua.