BIAR tidak mudah kena penyakit, termasuk virus, Anda harus memiliki daya tahan tubuh yang tinggi. Dengan cara itu, Anda bisa melawan infeksi dan penyakit. Salah satu caranya dengan mengonsumsi sayuran yang mengandung vitamin C tiap hari.
Selain mengonsumsi sayuran yang mengandung vitamin C, usaha memperkuat daya tahan tubuh juga bisa dilakukan dengan mengonsumsi buah yang kaya vitamin C.
Manfaat lain dari mengonsumsi buah dan sayuran yang mengandung vitamin C bisa membantu pertumbuhan, perbaikan, dan perkembangan jaringan tubuh.
Bahkan, vitamin C juga merupakan antioksidan yang bisa mencegah kerusakan tubuh akibat radikal bebas.
Radikal bebas jika dibiarkan dalam tubuh bisa menyebabkan berisiko sakit kanker, jantung dan arthritis. Oleh karena itu, sangat penting Anda selalu mengonsumsi vitamin C tiap hari.
Dokter Anna Kartika: Kebutuhan Vitamin C Tertinggi daripada Vitamin Lain
Menurut dr Anna Kartika, untuk memperkuat daya tahan tubuh sebenarnya tidak hanya vitamin C. Tetapi juga vitamin lain. Tetapi kebutuhan konsumsi vitamin C adalah tertinggi.
Untuk pria dewasa, mereka perlu mengonsumsi vitamin C sebanyak 90 mg. Wanita dewasa perlu 75 mg, wanita saat hamil 85 mg, dan saat menyusui 120 mg.
Baca – 10 Makanan Pembakar Lemak Untuk Mengecilkan Perut Buncit
10 Sayuran Yang Mengandung Vitamin C Tinggi dan Sebaiknya Dikonsumsi Mentah
Pertanyaannya, sayuran apa saja yang kaya vitamin C dan perlu kita konsumsi sehingga kita tidak akan kekurangan vitamin C?
Untuk memenuhi kebutuhan vitamin C, Anda perlu mengonsumsi sayuran dan buah karena tubuh tidak memproduksi vitamin C sendiri.
Ada baiknya Anda juga mengonsumsi buah dalam kondisi mentah karena kandungan vitamin C-nya masih tinggi. Sebab, jika dimasak, kadar vitamin C-nya berkurang.
Demikian pula untuk sayuran. Vitamin C yang Anda dapatkan lebih banyak jika sayuran dikonsumsi dalam kondisi mentah. Ya, seperti dibuat lalapan.
Berikut adalah sayuran yang mengandung vitamin C tinggi yang perlu Anda konsumsi. Yakni:
1. Cabai merah setengah cangkir mengandung 107,8 mg (miligram) vitamin C. Bisa meredakan nyeri sendi dan otot. Mencegah kanker usus besar, penyakit jantung, bisul di lambung, dsb.
2. Paprika merah secangkir mengandung 190 mg. Bagus untuk kesehatan mata. Paprika merah juga sumber vitamin A dan mineral. Menyehatkan mata, mencegah kanker, anemia, menaikkan kolesterol baik, mengurangi peradangan di tubuh, dsb.
3. Secangkir paprika hijau mengandung 120 mg vitamin C. Paprika hijau juga sumber serat.
4. Kangkung mengandung 80,4 mg vitamin C. Bisa mencegah anemia, mengatasi susah buang air besar (BAB), menaikkan daya tahan tubuh, mengatasi sakit mata, membuat jantung selalu sehat.
5. Brokoli mengandung 132 mg vitamin C dan kaya serat. Mengandung 30 kalori per porsi. Bisa mencegah kanker. Sebaiknya brokoli dikukus biar vitaminnya tidak berkurang (hilang).
6. Bunga kol bisa dipanggang, dikukus, atau ditumbuk. Mengandung 127,7 mg vitamin C. Ada juga kandungan 5 gram serat dan 5 gram protein.
7. Kubis brussel mencegah kanker. Mengandung 74,8 mg vitamin C. Bisa dipanggang biar tidak terasa pahit
8. Kembang kol. Semangkuk mengandung 50 mg vitamin C. Bermanfaat untuk kesehatan jantung, tulang, mencegah kanker, daya tahan tubuh tetap bagus, dsb.
Baca – Makanan Penyebab Radang Tenggorokan dan Cara Menyembuhkan
9. Bayam, mengandung 8,5 mg. Vitamin C-nya memang rendah, tetapi bayam juga mengandung banyak nutrisi penting lainnya. Yakni, vitamin A, vitamin K, folat, kalium, dan zat besi. Bisa mengontrol tekanan darah, mencegah anemia, osteoporosis, menyehatkan kulit, mata, dsb.
10. Tomat, juga sayuran yang mengandung vitamin C sekitar 20 mg. Banyak manfaatnya untuk kesehatan. Menjaga kesehatan jantung, mata, menurunkan tensi darah tinggi, mencegah kanker, dsb.
suplemen vitamin c: Enervon C tablet
7 Buah Yang Mengandung Vitamin C Tinggi
1. Pepaya bisa membersihkan sinus, mencerahkan kulit, dan menguatkan tulang. Secangkir mengandung 88,3 mg vitamin C.
2. Stroberi secangkir mengandung 84,7 mg vitamin C. Dengan tambahan asam folat dan senyawa lain bisa meningkatkan kesehatan jantung dan memutihkan gigi secara alami.
3. Nanas mengandung 78,9 mg vitamin C. Kandungan lain adalah bromelain, enzim pencernaan yang bisa mencegah perut kembung.
4. Dua buah kiwi mengandung 137,2 mg vitamin C. Juga kaya kalium dan tembaga. Bermanfaat mengatasi asma, menyehatkan mata, jantung, dsb.
5. Mangga mengandung vitamin C 122,3 mg. Mangga juga merupakan sumber vitamin A. Bisa memperkuat kekebalan tubuh dan kesehatan mata.
6. Jambu biji mengandung 125 mg vitamin C. Bisa melawan radikal bebas, BAB lancar, menguatkan daya tahan tubuh, menurunkan darah tinggi dan kolesterol tinggi, dsb.
7. Jeruk mengandung 70 mg vitamin C. Cukup untuk kebutuhan vitamin C per hari Anda. Anda bisa mengonsumsi buah secara utuh (mentah), bisa dibuat jus. Satu cangkir jus jeruk mengandung 125 mg vitamin C.
Baca: 7 Vitamin C 1000 Mg Bikin Daya Tahan Tubuh Kamu Tinggi
Penutup
Nah, mengonsumsi sayur dan buah sangat penting untuk memperkuat daya tahan tubuh biar tidak mudah kena penyakit, termasuk virus.
Sayuran yang mengandung vitamin C cukup banyak. Jadi, Anda tidak akan kesulitan mendapatkan sayuran itu. Yang penting perhatian Anda untuk sering mengonsmsi sayuran yang mengandung vitamin C.