Penyakit Wasir – Penyebab, Ciri-ciri & Cara Menghilangkan

PENYAKIT wasir bisa terjadi pada siapa saja. Tua muda, pria wanita, semua bisa terkena wasir. Tetapi, kebanyakan penderita wasir atau ambeien adalah mereka yang berusia 50 tahun atau lebih.

Oleh karena itu, mengenali wasir (ambeien) atau hemoroid sangat penting. Tujuannya supaya Anda mampu menghindari, mengobati atau menghilangkannya saat Anda menderita wasir.

Wasir terbagi menjadi dua jenis. Ada wasir internal dan eksternal. Wasir internal berkembang di dalam anus atau rektum. Sebaliknya, wasir eksternal berkembang di luar anus.

Jika sakit wasir sudah parah, wowww, rasanya sangat menjengkelkan. Rasa sakit yang tidak kunjung mereda. Artikel lain: mengobati wasir dengan minum yakult.

Pengertian Penyakit Wasir

Apa itu wasir?

Wasir adalah pembengkakan atau pembesaran pada pembuluh darah di usus besar bagian akhir (rektum) dan dubur atau anus.

penyakit wasir kronis
nyeri sakit wasir

 

Anda bisa merabanya saat selesai buang air besar (BAB). Ketika membersihkan dubur seteleh selesai BAB, Anda akan mendapati adanya benjolan kecil.

Itulah benjolan wasir. Anda bisa menekan agar kembali masuk ke dalam dubur.

Jika Anda tidak berusaha menyembuhkan sakit wasir, maka benjolan akan makin besar. Bahkan, Anda tidak lagi bisa memasukkan benjolan itu ke dalam.

Atau, bisa juga benjolan wasir disertai pendarahan. Pertanda sakit Anda telah akut atau parah. Anda harus periksa dokter untuk menyembuhkannya.

Bisa-bisa dokter memutuskan Anda harus menjalani operasi. Maka, sebelum parah atau kronis, Anda harus berusaha menghilangkan benjolan itu. Caranya?

Awal Wasir: Sering Susah BAB

Penyakit wasir umumnya muncul setelah Anda sering menderita sembelit atau susah BAB.

Apalagi saat susah BAB, Anda mengejan. Kian sering Anda BAB dengan mengejan, maka muncullah ambeien.

Oleh karena itu, jika Anda beberapa kali mengalami susah BAB, Anda harus waspada.

Sebab, jika sering susah BAB Anda biarkan, nantinya bisa berkembang menjadi penyakit wasir atau ambeien.

Lantas, apa sesungguhnya penyebab susah BAB atau sembelit?

Ciri ciri Penyakit Wasir 

Untuk bisa menghindari terjadinya wasir, Anda perlu tahu ciri cirinya. Yaitu ciri ciri wasir atau ambeien.

Dengan tahu ciri ciri wasir, Anda bisa bergerak cepat untuk mengatasinya biar penyakit Anda tidak makin parah. Termasuk mengetahui penyakit wasir yang sudah parah.

Adapun ciri ciri penyakit wasir antara lain:

  • Terasa perih dan panas di sekitar anus.
  • Pada anus terdapat rasa gatal.
  • Pada sekitar anus terdapat benjolan
  • Terjadi BAB yang berdarah.
  • Adanya benjolan atau pembengkakan di sekitar anus.
  • Ketika BAB terdapat pendarahan.

Adapun ciri ciri penyakit wasir yang sudah parah antara lain rasa nyeri yang terkadang sangat mengganggu dan tidak nyaman. Sakit saat duduk, gatal di anus, Nyeri ketika BAB, dan keluar darah saat BAB.

Pada saat masih tergolong ringan, ciri ciri penyakit wasir tidak terasakan dan tidak mengganggu. Akibatnya, penderita tidak berusaha mengobati atau mencegah wasir makin parah..

BacaAnda Penderita Wasir? Hindari 5 Pantangan Makanan Ini

12 Penyebab Wasir Atau Ambeien

Paling tidak ada 12 penyebab wasir atau ambeien. Anda perlu menghindarinya biar BAB selalu lancar dan pencernaan sehat.

1. Kurang minum air putih. Seharusnya Anda mengonsumsi air putih 2 liter atau 6 – 8 gelas per hari. Kurang minum bisa membuat feses tidak lembek sehingga susah keluar.

2. Anda kurang mengonsumsi makanan berserat tinggi. Misalnya kurang konsumsi sayuran hijau seperti bayam, brokoli, kubis.

Buah apel, kiwi, pepaya, ubi jalar, kefir juga berserat tinggi.

3. Suka menunda BAB. Apalagi sampai berhari-hari. Akibatnya, tinja makin mengeras sehingga susah keluar.

4. Sering mengejan yang terlalu keras. Inginnya bisa cepat BAB. Tetapi efeknya bisa menyebabkan wasir. Jadi, jika Anda menderita susah BAB jangan sering mengejan. Cari solusi lain.

5. Mengonsumsi produk susu olahan terlalu banyak. Misalnya keju dan es krim. Makanan lain yang juga bisa menyebabkan sembelit adalah daging merah, keripik, snak olahan, makanan tinggi karbohidrat seperti biskuit, cake, kerupuk, dsb.

6. Kurang gerak dan kurang olahraga.

7. Wanita hamil, terutama pada bulan-bulan awal kehamilan. Jumlah wanita hamil yang menderita susah BAB sampai 40%.

Ini terjadi akibat produksi hormon progesteron yang tinggi. Otot usus jadi kendor sehingga tidak mampu mendorong kelancaran BAB.

8. Akibat mengonsumsi obat-obat tertentu. Misalnya mengonsumsi suplemen kalsium, suplemen zat besi, obat antiepilepsi, antipsikotik, antidepresan, dsb.

9. Sering mengangkat beban yang sangat berat tanpa bantuan alat.

10. Menderita diare kronis atau sembelit.

11. Badan terlalu gemuk (obesitas). 

12. Sering duduk terlalu lama. Sebaiknya setiap dua jam berdiri dari tempat duduk dan gerakkan badan.

dulcolax obat wasir
dulcolax obat wasir

Gejala Wasir yang Perlu Waspadai

Berikut adalah beberapa gejala wasir. Dengan tahu gejalanya, Anda bisa cepat mengatasi atau mencegah terjadinya penyakit wasir.

Bahkan Anda bisa melakukan pengobatan dini atau pencegahan.

  • Terasa gatal atau iritasi di daerah anus.
  • Atau terasa sakit atau tidak nyaman.
  • Ada pembengkakan di sekitar anus.
  • Keluar darah di anus.

Obat Pelancar BAB Agar Tidak Sembelit dan Kena Wasir

Untuk mengatasi susah BAB, Anda bisa memakai obat-obatan. Tetapi, pemakaian obat hanya solusi sementara.

Jika Anda tidak mengatasi atau menghilangkan penyebab susah BAB, ya lain waktu yang tidak terlalu lama bisa terulang.

Jika BAB sering kambuh, lama-lama Anda bisa terkena penyakit wasir. Baik wasir dalam maupun wasir luar.

Jika Anda ingin mengatasi susah BAB dengan obat pencahar, berikut ini bisa Anda pilih. Antara lain:

  • Ambexa
  •  Dulcolax tablet
  • Sirup Lactulax
  • Sirup Laxadine
  • Microlax berupa tube yang dimasukkan ke dubur, dan
  • Vegeta herbal yang bisa Anda buat minuman, dsb.

Sekitar 3 – 6 jam setelah menggunakan obat sembelit, maka Anda langsung bisa BAB dengan lancar.

Anda merasa sangat lega. Penderitaan akibat susah BAB sudah lenyap.

Baca: Manfaat Minum Yakult Untuk Mengatasi Wasir, Kolesterol, dsb.

penyebab sakit wasir

angkat beban berat bisa membuat wasir (foto:popmama.com)

Cara Mencegah atau Mengatasi Wasir

Nah, setelah mengetahui penyebab susah BAB atau sembelit, bagaimana cara mencegahnya?
Atau jika merasa ada tanda-tanda Anda menderita susah BAB, Anda harus segera mengatasinya.

Misalnya dengan banyak minum air putih, konsumsi makanan dan buah pelancar BAB, sering berolahraga, jangan suka menunda BAB, dsb.

Cara mengatasi susah BAB sangat penting biar Anda tidak terkena wasir atau ambeien.

Ya, salah satu penyebab wasir / ambeien adalah sering mengalami susah BAB atau sembelit yang berkepanjangan.

Penyebab atau pemicu penyakit wasir lainnya adalah badan yang gemuk, diare cukup lama, sering mengangkat beban berat, sering duduk terlalu lama, hamil, lanjut usia, dsb.

Prosedur Pemeriksaan Dokter

Jika Anda menderita sakit wasir, jangan risau. Segera periksa dokter jika pengobatan tradisional yang Anda lakukan tidak bisa mengatasinya.

Dokter Tjin Willy menjelaskan prosedur pemeriksaan penderita wasir untuk diagnose.

Pertama dilakukan pemeriksaan bagian luar anus. Dilanjutkan dengan pemeriksaan colok dubur.

Tujuannya untuk mengetahui kondisi usus besar bagian bawah (rektum). Apakah di situ ada benjolan atau kelainan lain.

Pemeriksaan selanjutnya adalah pemeriksaan visual menggunakan endoskopi. Yakni, menggunakan alat khusus yang menyerupai selang yang dilengkapi kamera.

Hasilnya bisa memperlihatkan kondisi saluran anus, cincin otot yang berkontraksi dan berelaksasi.

Pemeriksaan ini juga sekaligus bisa dipakai untuk mendapatkan sampel jaringan untuk diperiksa di laboratorium.

Dengan pemeriksaan itu semua, dokter bisa mengetahui seberapa parah kondisi penyakit pasien. Sekaligus menentukan metode pengobatan yang tepat.

Cara menyembuhkan wasir / ambeien bisa dengan operasi atau tanpa operasi.

Baca: Ambexa Obat Wasir Ampuh dari Daun Ungu

Pengobatan Wasir Tanpa Operasi

Pengobatan wasir tanpa operasi karena tingkat sakitnya tidak parah. Cara mengobati penyakit wasir tidak jauh beda dengan cara mengatasi sembelit atau susah BAB seperti telah disebutkan di atas.

Yang perlu Anda lakukan adalah memperbaiki pola makan, yakni:

1. Perbanyak konsumsi makanan tinggi serat 

Misalnya buah apel, pir, jagung, kiwi, lentil, roti gandum, barries, ubi jalar, kentang, brokoli, jeruk, tomat, berbagai jenis kacang, dan buncis.

Semua makanan ini tinggi serat dan sangat baik untuk pencernaan dan memperlancar BAB. Anda pun akan terbebas dari susah BAB atau sembelit.

2. Perbanyak minum air putih.

Paling tidak sehari sekitar 2 liter atau 7 – 8 gelas air putih. Pengobatan susah BAB atau penyakit wasir paling murah dan mudah.

3. Jangan suka menunda saat muncul keinginan untuk BAB.

Jika Anda menunda BAB, maka tinja bisa kering dan mengeras. Akibatnya, Anda mengalami susah BAB.

4. Hindari mengejan ketika Anda menderita susah BAB.

Mengejan saat BAB akan memperparah sakit wasir / ambeien Anda.

Baca: Cara Mengempiskan Wasir Luar Tanpa Operasi

5. Gunakan Salep atau Krim

Anda juga bisa menggunakan salep atau krim untuk mengatasi benjolan wasir.

Benjolan bisa kempis setelah Anda olesi dengan salep atau krim khusus untuk itu.

4. Kurangi konsumsi minuman yang mengandung kafein.

Misalnya mengurangi minuman kopi, teh, dsb.

5. Berolahraga atau senam tiap hari 15 – 30 menit.

Cukup olahraga ringan seperti jalan kaki, senam, push up. Di sisi lain, Anda jangan duduk terlalu lama.

Setelah Anda jalankan semua cara menyembuhkan wasir selama waktu tertentu, Anda bisa mengetahui hasilnya.

Jika sakit wasir Anda belum sembuh, ya konsultasikan dengan dokter untuk penanganan selanjutnya. Masih ada beberapa cara menyembuhkan wasir / ambeien tanpa operasi.

Mengonsumsi Obat Wasir

Anda juga bisa menyembuhkan wasir dengan mengonsumsi obat yang ampuh. Baik obat wasir bebas tanpa perlu resep dokter atau obat wasir yang perlu resep dokter.

Obat wasir di apotik bisa Anda beli di apotek online, offline atau beli obat wasir di toko online. Antara lain

1. Ardium 500 mg isi 15 tablet.

Mengandung flavonoid, obat Ardium adalah ekstrak citrus sintesis pericarpium. Bisa mengatasi wasir kronis dan akut. Selama 4 hari pertama minum 6 tablet per hari. Minum waktu makan. Berikutnya minum 4 tablet per hari selama 3 hari.

2. Ambeven 10 kapsul

Minum obat wasir Ambeven 3 kali sehari sesudah makan. Tiap minum 2 kapsul. Ambeien segera sembuh.

3. Faktu Salep

Obat ambeien ini berupa salep dengan resep dokter. Penggunaannya dioleskan di lokasi benjolan wasir.

4.  Borraginol-S Suppositoria

Obat wasir ini bisa mengatasi perdarahan atau luka akibat sakit wasir. Cara pakai obat wasir peluru ini dimasukkan ke dubur. Pemakaian 2 kali sehari.

5. Venosmil 200 mg 10 Kapsul

Obat Venosmil bisa mengobati gangguan di pembuluh vena, varises, insufisiensi vena, dan wasir. Untuk wasir kronik minum 1 kapsul 3 kali sehari. Untuk wasir akut 3 kali sehari dan tiap minum 2 kapsul.

6. Obat Wasir Lainnya

Obat wasir lain yang juga bagus Anda pilih adalah Veridin 6 tablet, Anoral Anliq, Haemogal 4 kaplet, Klofen 10 kapsul, Superhoid Suppositoria, Venaron Tablet 300 mg, Nosirax 10 Kapsul.

Baca: Ingin Bebas Wasir? Inilah 12 Cara Mencegah Penyakit Wasir

hamil mudah kena wasir
ibu hamil mudah kena wasir

Pertanyaan tentang Penyakit Wasir

Apakah wasir bisa sembuh sendiri?

Bisa ketika wasir masih ringan. Tetapi Anda harus menghindari hal-hal yang bisa menyebabkan wasir. Misalnya tidak sering mengejan saat BAB, perbanyak minum air putih, perbanyak konsumsi makanan / buah yang berserat, dsb. Dengan cara itu, wasir akan sembuh tanpa harus minum obat.

Kenapa wanita bisa terkena penyakit wasir?

Wanita justru lebih berisiko terkena wasir daripada pria. Penyebabnya karena kehamilan dan persalinan. Tekanan pada rektum membuat terjadi pembekakan di pembuluh darah.

Penutup

Menghilangkan penyakit wasir sesungguhnya mudah. Tetapi karena kurang sungguh-sungguh, maka banyak orang yang sakit wasirnya menjadi parah.

Jika kondisinya sudah mencapai stadium tertinggi seperti itu, maka tidak mudah untuk menyembuhkan.

Bahkan terkadang harus menjalani operasi. Ketika datang ke dokter, wasirnya sudah stadium 4.

Semoga artikel tentang penyakit wasir ini bermanfaat untuk Anda semua.(diperbarui 14 Juli 2024).